Thursday, October 15, 2009

Hello I'm Back Here

Ya, sudah genap 1 bulan 4 hari sejak postingan terakhir saya.
Apa? mau lihat wujud saya sekarang.. emm.. ehh.. oke, jangan kaget ya:

Ya saya menumbuhkan beberapa asesoris baru dalam wajah saya.
.
.
.
tepatnya menumbuhkan di sini: http://labs.mppark.jp/hige/
sebuah situs dari jepang yang sangat menarik. cekidot!

yah intinya saya kembali dan akan berbagi cerita di sini, banyak yg mau diceritakan haha.
Miliki hari baik, folks!

Friday, August 28, 2009

New Gear, New Friend, New Money-Maker

Please Welcooomeeeeeee....




LP Aspire Wood Conga

wohooo! ya ini adalah sebuah alat Latin Percussion yg pemainnya terhitung masih jarang di Indo...hmm Jakarta deh.
Kenapa beli alat ini?
karena rekomendasi seorang teman, yg namanya sebagai pemain perkusi sudah cukup baik di ibu kota ini.



.. jadi saya menantikan kembali latihan dari dia !




Sunday, August 23, 2009

MEWrinding sampe MEWek


Intermusic Java Rockinland'09 mewujudkan keinginan besar saya yg kedua dalam hal konser musik, ya, MEW tampil!!
ya hari itu saya mengorbankan Sore untuk mengambil tempat yg nyaman di dekat panggung, dan mantap rek!
ini dia setlist mereka:

She Spider (Intro)
New Terrain
Introducing Palace Players
Circuitry Of The Wolf
Chinaberry Tree  
Special
The Zookeeper's Boy
White Lips Kissed
Uda Pruda
Repeaterbeater
Sometimes Life Isn't Easy  
Am I Wry? No

156

Snow Brigade

Encore:
Apocalypso
Saviours Of Jazz Ballet (Fear Me, December)
Small Ambulance
Comforting Sounds

cukup puas bukan? mereka membawakan 18 lagu (+ 1 intro), berbeda cukup jauh dibanding konser mereka di Summer Sonic, Jepang, yg hanya membawakan 10 buah lagu, lucky us!
ah iya visual yg mereka tampilkan pun.....luar biasa (menurut saya), yah kmrn itu adalah konser dgn visual yg paling bagus yg pernah saya lihat langsung.

well, thx Mew, thx Java Festival Production, smoga taun dpn acaranya lebih nampol lg, amin!




Am I Wry? No (qualitas videonya mgkn agak krg, tp visual blkgnya kliatan cukup oke dsini)



photos by Kenzo Yusiantoro,
visit his deviantArt!

Thursday, August 13, 2009

EXPO DKV




yah setiap tahunnya, untuk menyambut mahasiswa baru tentu ada sebuah momen yg bernama expo, dimana jurusan serta unit kegiatan mahasiswa (UKM) mempromosikan institusi mereka masing-masing.
dalam hal ini sang penulis yg tampan nan jenaka tentu bertugas untuk membuat expo jurusannya, yaitu DKV.

karena univ. Binus ini hebat (bisa menampung mahasiswa yg hampir sama dgn UI di daerah yg jalanannya saja dapat mengakrabkan para pengemudi kendaraan dengan pejalan kaki [krn tidak ada trotoar dan pas untuk 2 mobil saja]) jadi terbagi lah para mahasiswa baru yg sekitar 5000 itu menjadi 4 gelombang.

artinya..

masa orientasi menjadi 4 kali, dan exponya jg jadi 4 KALI, ya 4 kali.
hal tsb menyebabkan para panitia hrs bongkar-pasang dekorasi sebanyak 4 kali itu, ya 4 kali, 4 kali dan 4 kali (nah pas kan ngmgnya jg 4 kali)

singkatnya:
.: Expo diselenggarakan tiap hari Sabtu.
.: Dekorasi dimulai Jumat siang sampai malam lalu sampai nginep dan sampai Sabtu pagi
.: Karena kelas tmpt exponya akan kembali digunakan selama hr biasa, maka.. setelah expo (jam 3 sore) selesai, harus langsung dibereskan kembali.


nahhh.. entah ini bisa disebut rejeki datang atau sebuah keapesan, mungkin anda2 yg sudah baca postingan saya sebelumnya (Lamuru JiIMS)
dan yak :

setiap hari Sabtu saya dan teman2 perkusi hrs tampil di Kemayoran.

sgtlah tidak enak rasanya, membantu jd terkesan setengah-setengah, serta pulang lebih awal tanpa sempat membantu bongkar dekorasi.
yah menceritakan hal ini secara lengkap, cepat, sedap dan penuh perangkap (?) jg
memang bukan masalah saling memaklumi atau apalah, tapi ini masalah tanggung jawab.
saya menyadari akan hal itu
ya untungnya expo tetap berjalan dengan lancar, dan doakan ya buat expo sekali lagi sabtu depan!



Monday, August 3, 2009

LAMURU @IIMS JiEXPO



akhir bulan ini,
25-26 Juli + 2 Agustus kemarin, kami tim perkusi Lamuru main di IIMS (Indonesia International Motor Show) di JiEXPO Kemayoran.

Untuk yg kedua kalinya kami main diiringi musik, kali ini kami main bersama seorang DJ bernama Awi atau DJ T30RI.
di luar namanya yg mungkin seperti DJ House Music (atau ini menurut gw dan teman gw) lagu yg ia buat untuk Yamaha ini... KEREN SKALI.
Ia pun memasukkan nada familiar yg biasa kita dengar di lagu Thriller-nya jacko, juga lagu theme Yamaha yg dinyanyikan Once ("karena kita semakin di depan~" yg ada di tipi tipi haha) yg sedikit ia utak-atik juga.

Karena request dr sang EO adalah memakai topeng dan ber-koreo ria, akhirnya kami pun berlatih koreo, haha dan sangat menyenangkan.
ah ya dan kami juga sedikit mengambil gerakan dari Thriller-nya jacko, haha kewl.






after the show


yg main, dan semua alumni

hokben teross

Monday, July 13, 2009

Another Weekend Rush


liburan di bulan juli ini berawal cukup baik, tapi ya sok asik, serta cukup memforsir tubuh.

'aduh gw radang!'
'gw ga bisa pergi nih, pusiing'

kata-kata semacam itu keluar dr mulut teman-teman, tak sedikit lg. gw yg pada saat itu masih sehat jd cukup was-was.

dan memang pada akhirnya sekarang bisa dikatakan gw 50% sakit,
tapi gw cukup senang kemarin, krn Sabtu dan Minggu tim perkusi gw bernama Lamuru dapet job!
haha
sebuah awal baik yg membuat kantong jadi terisi.
ditambah lagi kegiatan kampus yg juga tiba-tiba padat disaat pantat jadi rapat.. eh mksdnya liburan telah tiba (jauh ya salahnya)
yah intinya di luar kesibukan yg berdatangan ini saya pun menyadari bahwa kesibukan itu sendiri lah yg patut disyukuri, krn Tuhan mulai membukakan jalan menuju cita-cita dan kesuksesan (amin)

dan ya mudah-mudahan aja raga ini kuat dan sehat serta bermanfaat (?) dalam menjalaninya YeAH gW gTU loCh !¡!¡! (g4oEL geLa g sIych tnDa sRuna kbulAk-bLik)

Monday, July 6, 2009

TOKYO INCIDENTS



yoho, pada posting kali ini saya akan menunda cerita tentang pengalaman sehari-hari, kita beralih ke pengalaman telinga asik ini selama 2 minggu akhir.

Tokyo Incidents atau disebut juga Tokyo Jihen.
Sebuah band asal jepang hasil bentukan Shiina Ringo (soloist, composer) setelah dia menyudahi solo karirnya.
Mungkin kalo di Indonesia dia tuh kayak Maia Estianty ya, tp levelnya dia pas masih solo kyk Krisdayanti mungkin,
nah bikin band dah tu dia sama orang-orang hebat, yg cukup senior jg lah di permusikan jepang
1 gitar, 1 bass, 1 keyboard dan 1 drum.

krn emang pd jago, mereka main pd porsinya masing2lah, ga kliatan salah satunya menonjol tapi ya semuanya oke.

tp mungkin untuk beberapa orang karakter suara Ringo kurang bersahabat di telinga
, hmm bisa disebut 'jepang' bgt, tp di kuping gw sih oke2 aja.

Ringo punya aksi panggung yg khas, dia sering kali berdandan rapih dan berdiri anggun di depan mic selama lagu dimainkan smbl bernyanyi, tapi itulah yg (menurut gw) menjadikan dia terlihat anggun dan beda.
ah dan kalau live suaranya lebih bulat dan enak didengar.


1st Album: KYOUKI

Album pertamanya beraliran agak J-Pop memang, tp oke juga dan nampaknya cukup menggebrak dulu.
single: Gunjyu Hori, Sounan



gaya manggungnya krg lebih begini


bagus, tapi yg justru lebih wah adalah..

Album kedua dan album ketiganya!



2nd Album: ADULT

Album kedua ini menarik, alirannya disulap jadi pop/acid jazz, nuansa lagunya berubah.
Recommended Tracks: -SHURABA
, HIMITSU

ini adalah album pertama yg saya dengar waktu diperkenalkan kpd Tokyo Jihen, dan saat itu saya lsg suka dengan singlenya yg berjudul Shuraba.
hm oke ini tak kasi pidionya lagi:



Shuraba,
yg ini agak sedikit beda dr versi albumnya, tp denger deh, mantap.



3rd Album: VARIETY

terinspirasi dari variety show di tv, nah yg satu ini digarap oleh BANDnya, ya, album2 sebelumnya Ringo lah yg meng-compose per track, di album terbaru ini dia lepas tangan dan membiarkan band-matenya berkarya.
hasilnya?
liat video ini:



OSCA



musiknya unik dan tak kalah keren, bahkan album ini lah yg terus berputar di iTunes dan iPod saya.
Recommended Tracks: OSCA, Killer Tune, Metro, Mirrorball

Yah itu lah info singkat ttg Tokyo Jihen, mudah2an dapat masuk ke telinga anda semua, krn saya sendiri sudah cukup terhipnotis haha.
ENJOY!

lihat page mereka di facebook click here!
atau official website mereka yg unik, ini dia!

Friday, July 3, 2009

Juri...ha? Juri?!

Sky Avenue 2009, sebuah pensi dr SMA Labschool Kebayoran membuka auidisi untuk band yg ingin tampil, audisinya adalah Jumat, 3 Juli 2009.

Kamis malam,
'mas jadi juri ya?' kata adik saya yg panitia

wewwwww gw siapa men?? jadi juri?
'hmm emang siapa aja? knp nunjuk mas ganteng ini?' (ya krn ganteng sih pasti)

'om Ekky (Ekky Soekarno, musisi yg ipar2an sm Gilang Ramadhan & Ikang Fauzie--> suami2 the Haque) g bisa ngejuriin'

lah ko ya gw ya yg suru gantiin, g imbang amat,
gw mikir dong masa band yg ikut audisi uda bayar 100rb tp yg nilai cume cecunguk bujang sperti gw ini? wew.

sungguh cyabis kenapa ade gw baru ngabarin malam itu, dan tnyt esok harinya... jadi.
untung operator studio langganan gw yg cukup berpengalaman bisa dan mau pas gw telfon 3 jam sblm audisi mulai.

audisi pun berlangsung di Studio Sewu, Kebayoran.
diikuti 23 peserta, dari pukul 13.00 sampai 18.00 tadi.
yaa cukup melelahkan, tp sebuah pengalaman yg menarik juga, ditambah bisa melihat band2 anak sekolahan (caelah) jaman skrg haha

mudah2an pilihan tadi nggak salah dan acaranya pun bisa berjalan dengan lancar, amiiin

Dateng ya!
1 AGUSTUS 2009
SKY AVENUE'09: MAGIC TOWN
TENNIS INDOOR SENAYAN

kunjungi website mereka, silahkan klik di sini!

Monday, June 29, 2009

05:10AM

LEMBUR TERAKHIR BERAKHIR!!

Sebenernya gak perlu begadang sih, tp krn kerjanya sambil nyantai, nonton tipi, nyemil juga ngupil, jadi akhirnya baru mau tidur skrg deh (g sempet tdr jg sih kyknya)

yaahh..intinya malam tadi adalah malam terakhir lembur di SEMESTER 2 OH YEEAH!!!
(
tinggal Tipografi sama Fotografi yg memang tdk diperlukan hal macam begadang)

Dan Yudhis di sini melaporkan, sambil kentut2 (kena angin malam),

MARI SAMBUT HARI (MENUJU) LIBURAN !!!

senang krn selesai

ini tugas teman saya bernama Aldila, numpang ngeprint

ini dia poster aslinya, SWEENEY TODD

d
an tugas kami adalah, plesetin posternya dan tokoh utamanya adalah kita sndiri:


ini lah kepletot!!

Monday, June 22, 2009

We Are Pop (tambahan)

yak sewaktu gw browsing yutup, gw menemukan bahwa teman gw rupanya merekam aksi keren EndahNRhesa, yak ini dia mereka meng-cover Sexy Backnya Justin, enjoy!



ah iya, mereka tiap Rabu malam punya jadwal rutin manggung di Loca, Kemang.
datenglah kesana sekitar jam 22.00 ke atas, dijamin yongkruts!!
(datengnya klo bisa on-time, agak malem suka g dapet tmpt duduk, otre!)

Monday, June 15, 2009

Lamuru Percussion Back In Action




sudah ada tenggang waktu sejak terakhir angkatan saya ikut tampil dalam tim perkusi Lamuru,

apaan sih Lamuru?

Lamuru adalah sebuah komunitas perkusi yg berdiri di SMA Labschool Kebayoran, kepanjangan dari Lamuru itu sendiri adalah Labschool Community Drum, yah tp kita biasa ngmgnya 'Lamuru : Lepskul Mukul-Mukul Seru' hahah.

saat saya menduduki bangku kelas 1 SMA semester 2, seorang alumni bernama Abe datang ke sekolah untuk merintis kembali komunitas ini, ya itu sekitar tahun 2005-2006.
Konsep Lamuru adalah:
"Membuat musik dari apa saja bahkan dari barang rongsokan"

Mungkin ada yang tau juga grup seperti ini yg bernama STOMP?
sesekali jadi opening Dolby Surround Sound di awal film kalo nonton bioskop.
nah Lamuru ini versi Indonesianya, memang ga hanya kami yg punya tim perkusi seperti ini di Indonesia, tp yang membuat kami beda adalah: kami versi SMA-nya.

Setelah tim ini terbentuk, tidak sedikit halangan yg kami dapat, seperti space latihan di sekolah, juga waktu, karena kan emang berisik dan dulu adaa aja alesannya, yg 'ada rapat'lah, macem2.
itu semua memang krn Lamuru sendiri bukan merupakan sebuah ekstrakulikuler, melainkan sebuah komunitas yg berdiri sendiri.

Sampai akhirnya setelah angkatan gw lulus, dimana Lamuru juga udah semakin berkembang, Lamuru memenangkan lomba XL yg bernama XLent Heroes. Dari lomba itu Lamuru membawa pulang hadiah sebesar 30.000.000 rupiah yg akan digunakan untuk pengembangan fasilitas sekolah.
baruuu deehh Lamuru dikasi ruangan dan segala macem, tapi ya akhirnya kita didukung penuh sekolah. yeah.


poster&flyer pas expo kmrn, anak baru yg daftar ada +/- 80 orang! gokil!

yah setelah cukup lama nggak Lamuru krn uda lulus dan kuliah, di tanggal-tanggal menuju liburan akhirnya kami alumni ikutan lagi! yeah.
Saat itu kami dpt main di IPB, Bogor. serulah pokonya.


hall IPB

dan liburan Juli-Agustus ini sepertinya akan ada beberapa main lagi ;D
join Lamuru on Facebook, klik di sini

We Are Pop! vol.8


posting yang cukup telat ya sebenarnya, tetapi berhubung baru memasukkan beberapa fotonya ke my brotha (laptop), jd ingin cerita-cerita.

ya hari itu tanggal 31 Mei
teman bernama herald dan ciwi yg tengah tergabung dalam band bernama Jodi In The Morning Glory Parade!
herald yg biasa bernyanyi sambil bergitar kini diposisi drum, dan ciwi pada bass.

(herald & ciwi tergabung di band L'Alphalpha, ada di postingan lama berjudul Introducing L'Alphalpha)

di jadwal mereka bermain pukul 13.00, jadi seusai latihan rutin di daerah trogong, saya pun meluncur ke Hey Folks! yg berada di Jl.Bumi, Kebayoran Baru.
kebetulan rumah tante berada di jalan yg sama, sehingga mobil yg saya pakai pun ditambatkan di sana.
saat itu sudah jam 1 siang, saya pun berlari dr rumah tante ke Hey Folks!, dan yg saya temukan hanyalah kru kru sound yg masih mengutak-atik peralatan...ya acara belum siap dimulai.

Saya pun bertemu dengan band teman saya ini, rupanya band yg dinamakan Jody In The Morning Glory Parade ini adalah sebuah band bentukan seorang Jodi Setiawan (vokalis) yg dibentuknya di FSRD ITB bersama rekan-rekan sefakultasnya.
Selain Jodi tadi ada Sahid (gitar), Citta (keyboard) dan 2 teman saya yg bernama Herald dan Ciwi tadi.

ciwi on bass

Citta on keys & Sahid on guitar

Herald on drums & Abazh yg nonton

and this is Jodi the vocalist

Sudah hampir pukul 13.30 dan acara blm siap jg, krn perut lapar dan dompet jg lapar jadi saya pun memutuskan untuk makan di rumah tante (khukhukhu)
Setelah makan agak buru-buru saya pun kembali ke lokasi, dan menemukan sound sudah hampir siap, saya pun mencari teman-teman saya td.
Rupanya mereka sedang berkumpul dan ada satu panitia yg nampak agak khawatir,
tiba-tiba,

"Ah! dia aja nih!" sahut Abazh
"Iya-iya beneran ni dia aja!" sambung ildo juga ciwi

wajah panitia tmpk agak bingung seraya dapat harapan
(gw pun msh bingung, apaan coba nih)

"kenalin dhis ini Satria, panitianya" kata Yudish mengenalkan <-- yudish ya bukan yudhis, beda orang "Acara kan hrsnya mulai jam 13.00, tp sampe skrg MCnya blm dateng, uda ngaret, mau g gantiin dia dulu jadi MC sebentar?" sahut satria APAAAAAAAA???! seorang lelaki yg baru saja senang dan riang setelah makan gratis di rumah tantenya tiba-tiba ditawari sebuah hal yg apa bgt (g4ul g sih apa bgt) dan belum sempat berargumentasi mikrofon dan kertas rundown sudah berada di tangan lelaki yg baru saja senang dan riang setelah makan gratis di rumah tantenya itu. Alhasil krn acara memang hrs dimulai, mental banci tampil pun dicuatkan keluar (mumpung masih sepi jg), jadilah saya membuka acara (serasa kenal bgt ama acaranya) dan menyambut band teman saya td, agak lucu, niat ingin menonton teman tapi akhirnya malah menyambut mereka tampil, luar biasa.

ok aku bisa!

yak ini dia orang tolol

crowd siang itu yg (untungnya) belum ramai

Jodi In The Morning Glory Parade!



Setelah teman saya tampil dengan baik, datanglah MC sebenarnya, tenang dong jdnya, tp belum selesai:

"nih dhis, ini MC asli namanya Gilang, partner dia di hongkong, bru landing trs lsg ke sini dia"
(ya terus??)
"jadi sampe si Azis (si partner) dateng, lo ngisi tempat dia dulu ya, biar seru berdua gtu, sampe sore aja kok!"

AIIIHH, sampe sore aja kok, iya sampe sore aja kok dhis, tenang aja, ga bakal seperti jaman2 main tak-jongkok di dpn rumah dan ibu pun memanggil dr balik pagar 'yudhiiis ayo masuk nak sudah maghrib! sudah mau malam!'

Ya sudahlah, akhirnya yudhisokasik ini berduet dengan Gilang si Waria Sok Aksi, ya, yudhisokasik dan gilang sok aksi (kebetulan yg baru akhir-akhir ini tersadari, g penting2 amat sih ya)
lalu, lagi asyiknya berbacot ria, tiba-tiba Herald mengawe-awe, ternyata mereka mau pergi sebentar, ah tdk sebentar sih, MAU LATIAN DENGAN L'ALPHALPHA
terus gw tinggal gtu???
dan gw pun mencari cara biar bisa kabur (teman2 sudah menuju mobil)

singkat cerita, gw pun izin dar Satria dan Gilang, cabruts dehhh

bersama Gilank
dan gw sedang mencari cara untuk kabur

ya hari itu luar biasa lah, pengalaman.
sehabis latian kami balik ke Hey Folks dan nonton acaranya, saat situ adalah pertama kalinya gw nonton festival band indie selama itu, dari siang sampai acara habis.
banyak sekali band-band keren dan penontonnya pun mengapresiasi dengan baik.
langsung terpikir di benak gw untuk melanjutkan band idealis gw bernama Raja Iguana (yeah), yah semangatnya cukup berkobar setelah datang ke acara itu.

ah iya setelah Santa Monica naik, seorang cewe memanggil2 nama yudhis dr belakang,
dalam hati gw "apa tepuk tangan gw untuk santa monica terlihat lebih memukau dr penampilan bandnya? ga mungkin kan.."
ternyata itu suara teman SMA bernama Indi! waw sudah cukup lama tdk bertemu dengannya, gw yg tadinya mau pulang akhirnya memutuskan untuk mengobrol ckp lama jg dgn dia
alhasil krn kejadian itulah gw akhirnya mikir sekalian sampe kelar aja ntn acaranya.

krn agak ngaret, Ballads of the Cliche dan fisikamatematika g jadi naik, tetapi acara itu ditutup oleh EndahNRhesa yg penampilannya sungguh memukau (dan gw langsung membeli CDnya saat itu juga)

akhirnya gw pun pulang dan tersenyum riang.




Check out Jodi's myspace
http://www.myspace.com/soundsfromjodi

add mereka di Facebook juga!
untuk foto-foto lebih lengkap bisa di lihat di SINI !

Monday, April 27, 2009

Makan Malam

sebenernya gw mau posting yg lain, tp berhubung kmrn makan malam yg menarik jd mumpung fresh ta' posting dulu yg terbaru ini.

Minggu, kami sekeluarga menjemput adik yg habis me-mentor-i anak-anak kecil pentas balet, yg bertempat di Taman Ismail Marzuki alias TIM.
Di bilangan Cikini tersebut, terdapat sebuah restoran bernama Lara Djonggrang, pintu masuknya sudah cukup menarik, lighting yg bagus dan terdapat patung2 yg juga baru kita (kolega kampus) lihat di Museum Nasional.

Ternyata dekorasi di dalam melebihi tampak luar, dengan nuansa remang yg diperindah dengan aksen biru-merah, serta penataan kursi dan ruangan yg tidak biasa.


menu makanan yg cukup besar


Setelah memesan makanan, saya dan adik pun bergegas untuk melihat2. Baru saja mengambil beberapa gambar,

Mas-mas-berjas-tutup-putih-rapih (MmBTPR): "kunjungan pertama mas?"

Mas-ganteng-kharismatik-ideal-dan-atletik (Yudhis): "oh iya mas" *seraya berhenti memotret
MmBTPRL: "kalau mau foto-foto, mari saya tunjukkan tempat yg lebih bagus, di sebelah sana, mari mas"

Yudhis: "(tempat foto ato jus buah instan? kok marimas? tapi marimas, kusuka!) oh boleh boleh"

Lalu ia pun membawa kami ke bagian non-smoking, dan di sana terbagi-bagi lagi menjadi beberapa ruangan, seru sekali.
Rupanya sang pemilik memiliki hotel bernama Tugu Hotel, hotel tsb sudah ada di kota-kota besar Indonesia, dan ternyata konsep ruangan-ruangan yg dibuat di restoran ini adalah replika ruangan VIP dr hotel-hotel tersebut.
Ada Soekarno Room, Siam Room, Blue Chinese Room, La Bihzad Bar dll.


foto pertama sebelum MmBTPRL



soekarno room

patung budha dari Siam: matanya melek, kuping melar dan rambut spike

Dari yg telah disebut di atas tentu kita dapat menyimpulkan satu kata untuk sang pemilik: TAJIR.
Dengan harta yg ia miliki tersebut, ia menggunakannya untuk sebuah hobi orang kaya yaitu mengumpulkan barang-barang langka dari Asia alias KOLEKTOR BARANG ANTIK & BERSEJARAH. Dan dia menggunakan restorannya itu sebagai tempat menyimpan barang-barang koleksinya tsb.
Jadi semua yg saya lihat di sana adalah ASLI. *tepuk tangan


Mas-mas-berjas-tutup-putih-rapih tadi adalah Guide yg memang bertugas memberi tour kecil kpd pengunjung restoran, ia menjelaskan segala sejarah barang2, makna ruangan serta tata ruangnya dan semua bagus dan menarik.



pengunjung yg juga sedang tour
MmBTPR

dalam perbaikan

Yah kira-kira begitu, kalau ada waktu makan2 bersama keluarga, mending sempatkan ke sana untuk melihat sendiri hal-hal menarik.