Monday, July 6, 2009

TOKYO INCIDENTS



yoho, pada posting kali ini saya akan menunda cerita tentang pengalaman sehari-hari, kita beralih ke pengalaman telinga asik ini selama 2 minggu akhir.

Tokyo Incidents atau disebut juga Tokyo Jihen.
Sebuah band asal jepang hasil bentukan Shiina Ringo (soloist, composer) setelah dia menyudahi solo karirnya.
Mungkin kalo di Indonesia dia tuh kayak Maia Estianty ya, tp levelnya dia pas masih solo kyk Krisdayanti mungkin,
nah bikin band dah tu dia sama orang-orang hebat, yg cukup senior jg lah di permusikan jepang
1 gitar, 1 bass, 1 keyboard dan 1 drum.

krn emang pd jago, mereka main pd porsinya masing2lah, ga kliatan salah satunya menonjol tapi ya semuanya oke.

tp mungkin untuk beberapa orang karakter suara Ringo kurang bersahabat di telinga
, hmm bisa disebut 'jepang' bgt, tp di kuping gw sih oke2 aja.

Ringo punya aksi panggung yg khas, dia sering kali berdandan rapih dan berdiri anggun di depan mic selama lagu dimainkan smbl bernyanyi, tapi itulah yg (menurut gw) menjadikan dia terlihat anggun dan beda.
ah dan kalau live suaranya lebih bulat dan enak didengar.


1st Album: KYOUKI

Album pertamanya beraliran agak J-Pop memang, tp oke juga dan nampaknya cukup menggebrak dulu.
single: Gunjyu Hori, Sounan



gaya manggungnya krg lebih begini


bagus, tapi yg justru lebih wah adalah..

Album kedua dan album ketiganya!



2nd Album: ADULT

Album kedua ini menarik, alirannya disulap jadi pop/acid jazz, nuansa lagunya berubah.
Recommended Tracks: -SHURABA
, HIMITSU

ini adalah album pertama yg saya dengar waktu diperkenalkan kpd Tokyo Jihen, dan saat itu saya lsg suka dengan singlenya yg berjudul Shuraba.
hm oke ini tak kasi pidionya lagi:



Shuraba,
yg ini agak sedikit beda dr versi albumnya, tp denger deh, mantap.



3rd Album: VARIETY

terinspirasi dari variety show di tv, nah yg satu ini digarap oleh BANDnya, ya, album2 sebelumnya Ringo lah yg meng-compose per track, di album terbaru ini dia lepas tangan dan membiarkan band-matenya berkarya.
hasilnya?
liat video ini:



OSCA



musiknya unik dan tak kalah keren, bahkan album ini lah yg terus berputar di iTunes dan iPod saya.
Recommended Tracks: OSCA, Killer Tune, Metro, Mirrorball

Yah itu lah info singkat ttg Tokyo Jihen, mudah2an dapat masuk ke telinga anda semua, krn saya sendiri sudah cukup terhipnotis haha.
ENJOY!

lihat page mereka di facebook click here!
atau official website mereka yg unik, ini dia!

2 Comentários:

Sabila K. said...

*kasih dua jempol!*

keren kaaaak, tapi cuma tau dikit lagu... ada yg gatau judul, karena dikasih ama yg ngasi judulnya dia ngarang hahahahahaha

Unknown said...

Wah gw suka banget sama tokyo jihen...haduh udah ga bisa ngomong apa2 lagi deh. apalgi sama seiji kameda...bass linenya keren2 banget..parah2...

Post a Comment